BREAKING NEWS

10/recent/ticker-posts

Right Button

test banner Selamat Datang Di Website Resmi Media Tri One Yang Di Persembahkan Oleh PT. One News Indonesia Group, Selamat Membaca

Kompak dan Gotong Royong, Warga KPIK Siapkan Tabligh Akbar

Padang  – Dalam rangka persiapan pelaksanaan Tabligh Akbar  Keluarga Besar Kelurahan Koto Panjang Ikur Koto (KPIK) melaksanakan kegiatan Gotong Royong (Goro) bersama masyarakat,25 Januari 2025

Kegiatan goro tersebut dipimpin langsung oleh Lurah Ikur Koto, Doni MS, S.AP, serta diikuti oleh perangkat kelurahan, tokoh masyarakat, pemuda, dan warga sekitar. Goro difokuskan pada pembersihan lingkungan, penataan lokasi acara, serta persiapan fasilitas pendukung demi kelancaran pelaksanaan Tabligh Akbar nantinya.

Lurah Ikur Koto, Doni MS, S.AP, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata semangat kebersamaan dan kepedulian masyarakat dalam menyukseskan kegiatan keagamaan di wilayah KPIK.

“Melalui kegiatan goro ini, kita ingin menumbuhkan kembali nilai gotong royong serta memastikan lingkungan kelurahan siap dan nyaman untuk pelaksanaan Tabligh Akbar,” ujarnya.

Ia juga mengapresiasi partisipasi aktif seluruh elemen masyarakat yang turut ambil bagian dalam kegiatan tersebut. Menurutnya, keberhasilan sebuah acara tidak terlepas dari kerja sama dan kekompakan semua pihak.

Tokoh masyarakat setempat turut menyambut baik kegiatan goro ini dan berharap Tabligh Akbar yang akan dilaksanakan dapat berjalan dengan lancar, aman, serta memberikan manfaat spiritual bagi seluruh jamaah yang hadir.

Dengan adanya goro bersama ini, Kelurahan Koto Panjang Ikur Koto menunjukkan komitmennya dalam menjaga kebersihan lingkungan sekaligus mempererat silaturahmi antarwarga menjelang pelaksanaan kegiatan keagamaan berskala besar.

(Fitrya S)

Posting Komentar

0 Komentar